Menikmati menu berkuah kayak batagor kuah memang paling nikmat kalau ditambah dengan rasa pedas dari sambal rawit.
Apalagi kalau dimakan pas cuaca lagi turun hujan. Beuh! bikin suasana jadi tambah nikmat tuh pastinya.
Makanan ini merupakan makanan khas yang berasal dari Bandung, Jawa Barat.
Biasanya, makanan ini disajikan dalam dua versi yang berbeda. Ada versi batagor kering yang disajikan dengan bumbu kacang gurih dan manis.
Ada juga versi kuah seperti yang akan kamu buat sekarang ini.
Ke dua variannya sama-sama enak kalau dinikmati dengan rasa pedas dari sambal rawit.
Tapi, khusus yang versi kuah rasa sambalnya bakalan semakin terasa dan menyatu langsung dengan.
Nah, untuk kamu yang mau coba bikin hidangan khas Bandung satu ini, yuk langsung aja simak resepnya!
Resep Batagor Kuah dengan Sambal Rawit
Batagor yang enak memiliki tekstur renyah serta cita rasa yang gurih.
Nah, biar rasa dan teksturnya bisa enak maksimal, ada beberapa cara membuat batagor yang perlu kamu ketahui terlebih dulu.
Mulai dari memilih bahan, cara membuat adonan, hingga cara menggoreng, semuanya akan dijelaskan di resep batagor kuah sambal rawit kali ini. Yuk langsung simak!
Pertama, pilih daging ikan segar.
Pada dasarnya, adonan makanan ini dibuat dari bahan daging ikan tenggiri yang dihaluskan dan diuleni bersama tepung, bumbu, dan sedikit air.
Pemilihan ikan segar sebagai bahan adonan, akan sangat mempengaruhi cita rasa yang dihasilkan nantinya.
Kalau ikannya udah gak segar, rasa masakanmu bisa jadi asam atau bahkan mengeluarkan bau amis yang cukup menyengat.
Jadi, pastikan dulu kalau ikan tenggiri yang kamu pakai masih dalam kondisi segar, ya.
Kedua, cara uleni adonan.
Biar adonannya gak lengket di tangan, kamu bisa menambahkan tepung terigu secara bertahap.
Selain itu, kamu juga bisa menambahkan tepung sagu dan telur ke dalam bahan adonan sambil terus diaduk hingga benar-benar merata.
Kalau udah, uleni adonan dengan cara dibanting-banting agar semua bumbunya merata dan menghasilkan tekstur yang lebih kenyal.
Ketiga, gunakan banyak minyak.
Biar batagor bisa matang dan renyah, sebaiknya kamu gunakan minyak yang cukup banyak saat menggoreng.
Itu tadi ke tiga tips yang bisa langsung kamu praktikkan saat membuat batagor kali ini.
Dengan cara tadi, rasa dan teksturnya dijamin lebih mantap deh enaknya!
Kalau gitu, yuk langsung siapkan bahan-bahan lainnya.
Bahan-Bahan
Biar lebih simpel dan praktis, kamu bisa langsung pakai Uleg Sambal Rawit Finna aja untuk sambalnya.
Dengan sambal rawit kemasan ini, kamu gak perlu repot buat mengulek bahan atau bikin sambal lagi.
Tinggal buka kemasannya dan tuangkan ke mangkuk bersama batagor kuahnya nanti.
Lebih praktis dan pasti mantap pedasnya deh!
Nah, berikut bahan-bahan lainnya:
- 300 gr daging ikan tenggiri
- Uleg Sambal Rawit Finna
- 8 buah tahu goreng segitiga, keluarkan isinya.
- 1 bungkus kulit pangsit
- 5 siung bawang putih
- 1 butir telur
- 2 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- 250 g tepung terigu
- 4 batang daun bawang
- 2 batang seledri
- 1 bungkus bubuk kaldu ayam
- Minyak goreng
Cara Membuat
Perhatikan cara membuat batagor kuah berikut ini:
- Siapkan food processor, masukkan ikan tenggiri, bawang putih, telur, merica, dan garam. Haluskan hingga rata.
- Tambahkan tepung terigu dan tepung kanji, haluskan kembali hingga rata. Kalau udah, keluarkan adonan dan taruh di dalam wadah yang cukup besar.
- Masukkan daun bawang, seledri, lalu aduk kembali hingga rata menggunakan tangan. Banting-bantingkan adonan di atas alas bersih.
- Siapkan wajan dan panaskan minyak.
- Sambil menunggu minyak panas, kamu bisa siapkan juga kulit pangsit dan tahu yang udah dikeluarkan isinya. Masukkan adonan tadi sebagai isiannya, kemudian langsung goreng di minyak panas hingga matang. Kalau udah angkat dan tiriskan.
- Sekarang saatnya kamu membuat kuahnya. Panaskan minyak goreng dalam panci, tumis bawang putih dan daun bawang hingga harum.
- Tuangkan kaldu ayam, garam, merica, dan kaldu bubuk. Masak hingga mendidih.
- Sajikan batagor dalam mangkuk, tambahkan bawang goreng lalu siram dengan kuah panas. Tambahkan Uleg Sambal Rawit Finna.
- Hidangan siap dinikmati.
Nah, itulah tadi resep batagor kuah sambal rawit yang bisa kamu coba di rumah.
Leave a reply